Sunday, August 21, 2016

LIGHTS OUT

Ada yang belum menonton Lights Out? Bila iya, buruan aja nonton. Ini film horor bagus! Asli! Suer! Sumpah deh! Lights Out sendiri aslinya adalah sebuah film pendek yang berdurasi 3 menit. Oleh sang sutradara akhirnya dilebarkan menjadi sebuah tontonan menakutkan yang berdurasi 80 menit.

Lights Out bisa dikatakan sedikit berbeda bila dibandingkan dengan The Conjuring, The Conjuring 2 maupun Insidious. Lights Out tidak menampilkan rumusan twist-twist yang rumit. Yang ada justru tampil sederhana dan lugas bahkan klasik. Dengan satu konsep: menakuti-nakuti penonton secara alami mungkin dan konsisten. Hawa dan nuansa mencekam dibaluti dengan kengerian dapat dirasakan sepanjang durasi film ini. Menciptakan suatu hal yang dapat meneror psikologis penonton. Apalagi buat kalian-kalian yang memang fobia di tempat gelap. Maka menonton film ini dapat membuat anda merasa tertekan, sesak dan gelisah di kursi. Ketegangan-ketegangan melalui "jump scare" yang tampil mendadak dan mengejutkan itu juga tak segan-segan membuat anda berteriak histeris sekeras-kerasnya di dalam bioskop. Jadi, siapkan mental dan tahan nafas saat momen-momen menakutkan itu akan datang. Terutama bagi kalian yang urat adrenalinnya pendek.

Poin plus dari Lights Out adalah film ini sama sekali tak memperlihatkan penampakan dari si hantu secara jelas dan detail. Hanya berupa siluet. Namun itu sudah cukup untuk mempermainkan ketakutan penonton.

Dengan atmosfir yang gelap dan menyeramkan, jump scare yang jitu serta telak, penuh berbagai kejutan, Lights Out adalah film horor yang sebenar-benarnya horor. The Conjuring 2 pun terlihat cupu (padahal produsernya James Wan).

8/10

Jangan matikan lampu saat tidur!

No comments: